Header Ads Widget


 

Studium Generale Jurusan Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumut Bahas Transformasi Budaya Baca di Era Kecerdasan Buatan



Ket Foto: Bapak Prof.Dr.H. Mesiono, S.Ag. M.Pd. Dekan Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumut

بِسْÙ…ِ اللهِ الرَّØ­ْÙ…َÙ†ِ الرَّØ­ِÙŠْÙ…ِ

Medan (30 Oktober 2025) Program Studi Ilmu Perpustakaan Fakultas Ilmu Sosial Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) Medan menggelar *Studium Generale* dengan tema “Transformasi Budaya Baca dan Literasi di Era Kecerdasan Buatan (AI)”, Kamis (30/10/2025) di Aula Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumut.

Kegiatan ini menghadirkan narasumber Bapak Dr. Adin Bondar, S.Sos., M.A. Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan Nasional Republik Indonesia, dan dibuka secara resmi oleh Bapak Prof. Dr. H. Mesiono, S.Ag., M.Pd. Dekan Fakultas Ilmu Sosial UIN Sumut.



Dalam sambutannya, Bapak Prof. Dr. H. Mesiono, S.Ag., M.Pd. menegaskan pentingnya kegiatan akademik seperti Studium Generale* sebagai wadah penguatan wawasan mahasiswa terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, khususnya dalam menghadapi tantangan transformasi digital dan kecerdasan buatan yang berpengaruh pada pola baca serta literasi masyarakat.


Sementara itu, Bapak Dr. Adin Bondar, S.Sos., M.A.dalam paparannya menjelaskan bahwa perkembangan kecerdasan buatan (AI) membawa dampak besar terhadap ekosistem literasi di Indonesia. Menurutnya, perpustakaan harus menjadi pusat inovasi yang tidak hanya menyimpan pengetahuan, tetapi juga menjadi penggerak dalam membangun budaya baca yang adaptif terhadap perkembangan teknologi.


Kegiatan yang berlangsung secara interaktif ini dihadiri oleh para Wakil Dekan I, Wakil Dekan II, Wakil Dekan III, Ketua Jurusan Prodi Ilmu Perpustakaan Ibu Franindya Purwaningtyas, M.A, para dosen, staf, tamu undangan, serta mahasiswa-mahasiswi, khususnya dari Program Studi Ilmu Perpustakaan, dan sivitas akademika Fakultas Ilmu Sosial.

Acara tersebut juga menjadi momentum bagi Program Studi Ilmu Perpustakaan untuk memperkuat komitmen dalam menciptakan generasi literat yang mampu bersaing di era digital.


Bapak Wakil Dekan III FIS, Tuan M. Yoserizal Saragih, M.I.Kom., dalam keterangannya kepada jurnalis menyampaikan, “Alhamdulillah, kegiatan ini sangat urgent dan patut diapresiasi. Integrasi dan sinergisitas antara Perpustakaan Nasional dan PTKIN menjadi sebuah keharusan dalam membina literasi keilmuan, khususnya dalam bidang manajerial perpustakaan.”
اقْرَØ£ْ بِاسْÙ…ِ رَبِّÙƒَ الَّذِÙŠ Ø®َÙ„َÙ‚َ۝ Ø®َÙ„َÙ‚َ الْØ¥ِنسَانَ Ù…ِÙ†ْ عَÙ„َÙ‚ٍ۝ اقْرَØ£ْ ÙˆَرَبُّÙƒَ الْØ£َÙƒْرَÙ…ُ۝ الَّذِÙŠ عَÙ„َّÙ…َ بِالْÙ‚َÙ„َÙ…ِ۝ عَÙ„َّÙ…َ الْØ¥ِنسَانَ Ù…َا Ù„َÙ…ْ ÙŠَعْÙ„َÙ…ْ
*(QS. Al-‘Alaq [96]: 1–5)*

rtinya: “Bacalah dengan (menyebut) nama Tuhanmu yang menciptakan! Dia telah menciptakan manusia dari segumpal darah. Bacalah, dan Tuhanmulah Yang Maha Pemurah, yang mengajar (manusia) dengan pena, Dia mengajarkan manusia apa yang tidak diketahuinya.”



صَÙ„َّÙ‰ اللهُ عَÙ„َÙ‰ Ù…ُØ­َÙ…َّد صَÙ„َّÙ‰ اللهُ عَÙ„َÙŠْÙ‡ِ ÙˆَسَÙ„َّÙ…

Posting Komentar

0 Komentar